Ads 720 x 90

KADO UNTUK ORANG SAKIT

Penyakit yang tengah anda derita dan kepedihan yang anda rasakan serta berbagai keletihan yang menggelisahkan itu merupakan nikmat dan anugerah dari Allah Ta’ala sabagai karunia dari Rabb Yang Maha Pemurah lagi Maha Suci bagi hamba-Nya yang fakir dan membutuhkan.

Karena penyakit atau cobaan itu merupakan kenikmatan, maka orang-orang saleh terdahulu merasa gembira dengan penyakit atau cobaan yang menimpanya seperti halnya kita merasa gembira dengan mendapat kesejahteraan. Nabi Saw. menceritakan ujian yang diberikan kepada para nabi dan orang saleh, yang berupa penyakit, kemiskinan, dan sebagainya, lalu beliau bersabda
Adalah mereka itu bergembira karena mendapat coban sebagaimana kalian bergembira ketika mendapat kesejahteraan. (HR. Ibnu Majah).

Wahab bin Munabbih –rahimahullah- berkata, 
Jika orang-orang sebelum kalian ditimpa cobaan, mereka menganggapnya sebagai kesejahteraan. Jika ditimpa kesejahteraan, mereka menganggapnya sebagai cobaan.

Seorang penyair berkata,
Batapa banyak kenikmatan yang tidak dapat diremehkan dengan disyukuri Demi Allah, dibalik sesuatu yang dibenci itu terdapat kebaikan.

Sufyan Sauri -rahimahullah- berkata, “tidaklah disebut ilmuwan orang yang tidak menganggap ujian sebagai nikmat dan kesejahteraan sebagai ujian.”
Abu Shalah berkata,
Segala urusan itu terjadi menurut ketetapan Allah
Dibalik aneka peristiwa terdapatperkara yang disukai dan dibenci
Mungkin apa yang dahulu aku cemaskan, kini menggembirakan dan apa yang dahulu aku dambakan, kini membawaku pada kejelekan.

Pada kesempatan lain, Ibnu Taimiyah mengatakan, “Jika apa saja yang menimpa manusia membuat gembira itulah nikmat yang sesungguhnya, tapi jika membuat sedih, itu pun disebut nikmat karena bisa meghapus kesalahannya serta membuahkan pahala karena kesabarannya dan karena hal tersebut mengandung hikmah dan rahmat yang tidak diketahuinya. Allah Ta’ala berfirman, 
boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu, Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.” (QS. Al-Baqarah, 2: 216).

Dalam hadits disebutkan, 
“Demi Allah, Allah tidak menentukan suatu ketetapan untuk seorang mukmin kecuali hal itu baik baginya. Jika ditimpa kelapangan, dia bersyukur, itu merupkan kebaikan baginya, tapi jika ditimpa kesempitan, lalu dia sabar, itu pun merupakan kebaikan baginya.” (HR. Muslim).

Di antara kasih sayang Allah kepada hamba-Nya adalah dia mengurangi dan menahan dunia dari manusia, agar mereka tidak cenderung dan gandrung kepada dunia, tetapi lebih menyukai kenikmatan abadi di sisi-Nya di dalam surga. Karena itu, dia mendorong mereka ke arah tersebut dengan memberinya ujian dan cobaan. Maka Allah menahan rizki mereka guna memberinya, mengujinya guna meraih kebaikan dan mematikannya guna menghidupkan.

Hasilkan konten-konten terbaikmu dan berkualitas dengan kegiatan-kegiatan di luar anda. Raih hadiah atau imbalan yang dibayar dengan uang Di App WhatsAround.

Unduh WhatsAround!!!

Related Posts

Subscribe Our Newsletter
iklan

Suka Pakai Kaos?

Ingin tampil Casual tapi tetep Religius? Solusinya ini Kaos Dakwah Islami dengan ratusan desain bertema islami yang tentunya sangat nyaman kamu pakai.

Cocok buat hadiah atau baju lebaran nanti.

Kunjungi Situsnya Sekarang